WORLD MIME DAY 2024 – KOMUNITAS PANTOMIM INDONESIA

- Jurnalis

Senin, 25 Maret 2024 - 19:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta ,Tenarnews tv9,_Menyambut 13 tahun Hari Pantomim Se-Dunia, 22 Maret 2024 ini, Komunitas Pantomim Indonesia mengadakan acara yang seru dan heboh. Acara ini bertajuk Panto Meet , dan tahun ini bertema, Warisan Sunyi Yang Bersenyawa. Acara tersebut diadakan di Jakarta dan Bandung.
Di Bandung, bertempat di Aula Perpustakaan AJIP ROSIDI, Bandung, sedangkan di Jakarta bertempat di KELAKAR COFFEE & COMEDY CLUB – Tebet, Jakarta.

Pada umumnya, bagi masyarakat, seni Pantomim sudah tak asing lagi, meski peminatnya belum sebanyak seni tari, tapi dari tahun ke tahun, pengikut seni Pantomim ini makin bertambah, dimulai dari anak anak sekolah dasar dan SLTP, seperti yang dijelaskan oleh Joe Jagad, seorang Pantomimer Senior yang juga hadir di Kelakar Kafe, Jakarta.

Panitia penyelenggara Panto Meet Jakarta, Amar Eres atau yang akrab dipanggil Amar, dan Bangzhai dari Bogor, menambahkan bahwa acara Panto Meet ini, selain memperingati Hari Pantomim Sedunia, dan Buka Puasa Bersama, (karena kebetulan bertepatan dengan bulan Ramadhan), juga sebagai ajang berkumpulnya para seniman Pantomim se-Jabodetabek, saling silahturahmi, karena dengan kesibukan masing masing mereka jarang bertatap muka secara langsung. Amar dan Bangzhai ini juga seorang seniman Pantomim.

Baca Juga :  Ngopi Ngobrol Santai Bersama Ormas

Sore hari, Minggu, 24 Maret 2024, Kelakar Coffee & Comedy Club, sudah penuh dengan pengunjung yang penasaran dengan Acara Diskusi dan Pertunjukan Pantomim nya para Seniman Pantomim yang sudah ber-pengalaman semua.

Acara dibuka oleh Amar dan Bangzhai, sebagai MC di acara tersebut. Pertunjukan dimulai oleh Yudha Zammime sebagai pembuka atau penampil pertama, kemudian dilanjutkan oleh Adnan dari SLBN 11, Adnan, yang masih duduk dibangku Sekolah dasar ini, adalah seorang anak tuna rungu yang sangat antusias mendalami seni Pantomim.
Penampil berikutnya adalah Joe Jagad, penampilan dan keluwesan tubuh Joe Jagad, berhasil memukau penonton sore itu.
Setelah Joe Jagad, ada Mas T Wicaksana dan putri kandungnya, Diva, yang masih duduk dibangku SLTP, Penampilan mereka berdua, Ayah dan Anak ini, juga berhasil memukau penonton.

Baca Juga :  SERTIJAB DAN LEPAS SAMBUT WAKIL WALIKOTA SERTA SEKDA, INI UNGKAPAN HATI WALIKOTA DEPOK

Selanjutnya setelah berbuka puasa bersama, ada, Haikal dari SD Utan Jaya, Dzakwan, Hamime dari teater Bestari, lalu Remime – Angga yang berhasil mengocok perut penonton dan penampilan terakhir ditutup oleh Aam Fatih TOPS dari Serang, yang juga berhasil membuat penonton tertawa bahagia.

Acara selesai sekitar pukul 22.00 WIB.
“Melihat penampilan temen temen seniman pantomim malam ini, membuat saya kagum, saya kepengen nanti kedepan, disamping ada Jambore Mime, bakal saya agendakan dua hal juga, yaitu membuat pertunjukan Teater Mime dan Film Pantomime”, komentar Mas T Wicaksana, salah satu senior seniman pantomim yang juga berprofesi sebagai Aktor Film dan bintang Iklan, ketika ditanya, saat acara sudah usai.

-Bachtyar SW 2024-( Red )

Berita Terkait

Proyek Rehabilitasi SDN Duren Seribu 03 Diduga Abaikan Arahan Program Presiden RI
Mantan Wapres Ma’ruf Amin Resmi Pimpin Dewan Penasihat SMSI, Dukung Penguatan Ekosistem Media Siber Nasional
Anggota DPRD kab Tojo Una Una dukung penuh program Bupati Ilham, Sinergi yang kuat untuk pembangunan daerah yang berkelanjutan.
RESEPSI PERNIKAHAN KELUAR GA BESAR HIMALO DIJAKARTA
AJI dan SMSI: Menyulam Kolaborasi untuk Ekosistem Media yang Lebih Sehat
Kanwil Kemenkum DK Jakarta Sosialisasikan Pembentukan Posbankum dan Pendampingan di Kelurahan Srengseng Sawah Jakarta Selatan
Banyaknya pelanggaran K3 di-proyek yang ada di Kota Depok jangan ada pembiaran
Dituding prematur,” Kanwil batalkan sertipikat HGB no.328,” Kuasa Hukum surati BPN kanwil Jabar.
Berita ini 378 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 November 2025 - 22:34 WIB

Proyek Rehabilitasi SDN Duren Seribu 03 Diduga Abaikan Arahan Program Presiden RI

Selasa, 4 November 2025 - 21:55 WIB

Mantan Wapres Ma’ruf Amin Resmi Pimpin Dewan Penasihat SMSI, Dukung Penguatan Ekosistem Media Siber Nasional

Selasa, 4 November 2025 - 07:52 WIB

Anggota DPRD kab Tojo Una Una dukung penuh program Bupati Ilham, Sinergi yang kuat untuk pembangunan daerah yang berkelanjutan.

Minggu, 2 November 2025 - 21:30 WIB

RESEPSI PERNIKAHAN KELUAR GA BESAR HIMALO DIJAKARTA

Jumat, 31 Oktober 2025 - 11:31 WIB

AJI dan SMSI: Menyulam Kolaborasi untuk Ekosistem Media yang Lebih Sehat

Berita Terbaru

Tenar News

RESEPSI PERNIKAHAN KELUAR GA BESAR HIMALO DIJAKARTA

Minggu, 2 Nov 2025 - 21:30 WIB